Posts

Showing posts from October, 2022

Salahkah Bila Mudah Jatuh Cinta?

Image
  Jika mudah jatuh cinta adalah sebuah kesalahan, maka aku adalah orang yang tak mengenal kebenaran~ Cinta adalah seni dalam hidup. Ia mampu memberi warna dan tak membuat hidup jadi monoton. Cinta juga bisa jadi bom waktu jika tak dikelola secara bijak. Tumbuhnya cinta memang tak bisa direka atau diterka. Ia tak bisa dipaksa tumbuh atau dibunuh. Cinta tumbuh secara alamiah, tanpa bisa dicegah. Rasa cinta berhak dimiliki oleh setiap orang. Rasa cinta juga berhak ditujukan kepada setiap orang—tentu dengan cara yang sejalan dengan tujuannya. Rasa cinta kepada orang tua, misalnya, bisa ditunjukkan dengan cara bantu perekonomian keluarga, enggak banyak ngeluh dengan kondisi keluarga, atau menghargai setiap momen bersama keluarga. Rasa cinta kepada pasangan, misalnya, bisa ditunjukkan lewat perhatian yang dicurahkan, bersedia jadi tempat dengerin doi cerita, atau jadi support system yang paripurna buat masa depannya kelak. Sayangnya, rasa cinta ke pasangan enggak bisa ditunju...

Hold On Itu Perlu, Move On Itu Tuju

Image
  Jangan sampai move on cuma jadi ajang pelampiasan buat hati yang terlanjur sakit ~ Di dalam sebuah hubungan—dalam hal ini percintaan—pasti bakal ada sejuta rasa yang tercipta. Rasa senang, emosi, sedih, adalah beberapa rasa yang umumnya ada di sebuah hubungan. Rasa yang campur aduk itu punya tendensi kepada jalannya sebuah hubungan. Hubungan yang didominasi rasa senang bakal bikin kehidupan suatu pasangan diliputi kebahagiaan terus-menerus. Rasanya, tiap hari pengen aja ketemu, saling cerita, dan jalan-jalan keliling kota. Cemburu, negative thinking , bosen, enggak ada dalam kamus pasangan ini. Sebaliknya, hubungan yang didominasi rasa sedih atau emosi juga bakal bikin satu pasangan punya kerjaan bersama; berantem. Tiap hari, pasti ada aja yang diributin. Entah soal telat ngabarin, enggak ngasih pap kalau lagi jalan keluar, atau si cowok terlalu baik buat si cewek, pasti aja diributin. Kehidupan pasangan yang gini sebetulnya minim probabilitas untuk tetap menghidupi hubun...